Wednesday, March 25, 2015

[ REVIEW ] Total Uninstall 6 - Uninstaller Terbaik Untuk Windows !

Total Uninstall Pro
Nama Software : Total Uninstall
Developer : Gavrilla Martau
Lisensi : Shareware
Homepage : http://www.martau.com

Total Uninstall adalah sebuah aplikasi uninstaller yang berguna untuk menghapus / menguninstall berbagai macam software yang ada di PC. Total Uninstall berbeda dengan Uninstaller lainnya, karena Total Uninstall sejauh ini satu-satunya software Uninstaller yang mampu melanjutkan proses uninstall setelah restart. Kelebihan lainnya, Total Uninstall mampu mendeteksi registry, file & folder sampah lebih dalam dibanding software sejenis lainnya.

Total Uninstall menyediakan 3 versi yakni versi Trial, Standard dan Professional yang bisa kalian lihat perbandingannya dibawah ini.

Perbedaan versi Total Uninstall

Tampilan Total Uninstall

Dari segi tampilan, Total Uninstall memiliki GUI yang cukup ramah bagi pengguna. Sesaat setelah dibuka, Total Uninstall akan menampilkan list program yang terinstall didalam Windows. Pengguna pun bisa mengubah tema Total Uninstall dengan cara klik View --> Color Scheme dan pilih tema sesukanya.

Tampilan Total Uninstall

Versi Black Total Uninstall

Mendukung Bahasa Indonesia

Total Uninstall juga sudah support Bahasa Indonesia, hal yang bagus untuk pengguna dari Indonesia. Untuk mengubah bahasa di Total Uninstall, kalian cukup klik Tools --> Options --> Interface --> Indonesian --> OK.

Total Uninstall Bahasa Indonesia

Fitur Analisa & Uninstall Yang Powerful

Salah satu fitur inti dari Total Uninstall adalah fitur analyzing yang cukup powerful dibandingkan program uninstaller lainnya. Total Uninstall akan mendeteksi hampir seluruh file-file yang berkaitan dengan program yang kita pilih untuk proses penghapusan ( uninstall ).

Fitur Analisanya juga dibagi menjadi 3 buah mode, yang pertama mode Safe, Normal dan Advanced.

Mode Analisa Total Uninstall

- Fitur Safe merupakan fitur yang paling aman dari ketiga mode analisa Total Uninstall dan dimana
- Fitur Normal merupakan analisa default dari Total Uninstall dan juga aman digunakan.
- Fitur Advanced merupakan fitur yang paling powerful namun bisa juga mematikan. Kenapa ? karena bisa saja saat menggunakan mode Advanced, Total Uninstall akan menghapus folder, file atau registry yang bisa menyebabkan Windows menjadi error. Fitur Advanced tidak disarankan untuk pengguna biasa.

Fitur analisa Total Uninstall juga mampu memindahkan aplikasi dari PC 1 ke PC lainnya. Untuk cara transfer aplikasi bisa kalian lihat disini.

Contohnya adalah berikut ini saat saya menganalisa BlueStacks App Player dengan Total Uninstall.

Analisa BlueStacks App Player dengan Total Uninstall

Proses Uninstall dari Total Uninstall juga cukup aman, karena saat proses uninstallasi, Total Uninstall akan membuat Restore Point Windows + Backup Program. Jadi apabila terjadi sesuatu setelah proses uninstall, kalian bisa menggunakan Restore Point tersebut.

Batch Uninstaller, Uninstall Beberapa Program Dengan Satu Kali Proses !

Batch Uninstaller adalah proses dimana pengguna bisa menghapus beberapa program hanya dengan satu kali proses installasi. Kalian tidak perlu lagi menguninstall program beberapa kali.

Batch Uninstaller

Mampu Melanjutkan Proses Uninstall Setelah Restart.

Hal yang paling menganggu saat proses uninstallasi adalah ketika aplikasi yang dihapus tersebut menyarankan untuk melakukan restart. Total Uninstall tidak masalah dengan hal tersebut, Total Uninstall mampu melanjutkan proses penghapusan program setelah restart. Tentunya jika kalian memilih pilihan Auto-Start with Windows to Continue Unfinished Monitoring Process. Pilihan tersebut ada dibagian Tools --> Options --> Monitored Program.

Fitur Total Uninstall

Bisa Untuk Memonitor Aplikasi

Ada 1 lagi fitur yang menarik dari Total Uninstall yakni Monitored Program. Monitored Program adalah sebuah fitur yang digunakan untuk memonitor program / aplikasi agar tidak meninggalkan jejak / sampah saat proses installasi. Sehingga saat pengguna ingin menghapus aplikasi yang sudah di monitor oleh Total Uninstall, proses penghapusan program jauh lebih bersih dibandingkan proses uninstall menggunakan default uninstaller bawaan dari program tersebut.

Cara Menggunakan Monitored Program Total Uninstall

1. Untuk menggunakan Monitored Program, kalian cukup klik tombol Monitored Program lalu klik pilihan Install.

2. klik Next dan tunggu beberapa saat karena Total Uninstall akan membuat System Snapshot.

3. Pada Program Setup Path, kalian klik browse dan cari file .exe yang ingin kalian monitor.

4. Kalian bisa mengubah nama program yang kalian monitor melalui Program name.

5. Setelah itu kalian bisa lakukan proses installasi program seperti biasa dengan cara klik Launch Program.

6. Setelah program selesai diinstall, kalian klik Program is Installed dan Total Uninstall akan membuat log / Laporan dari program yang kalian monitor, kalian tunggu beberapa detik hingga muncul pesan Installation Log Was Created Successfully.

Terdapat Aplikasi Pembersih Tambahan

Fitur Cleaner pada Total Uninstall digunakan untuk membersihkan file-file sampah dari Windows pengguna. Kurang lebih sama dengan CCleaner, walaupun pendeteksian pilihan Cleaner tidak sebaik CCleaner yang mampu membersihkan browser.

Fitur Cleaner Total Uninstall

Atur Aplikasi Startup Dengan Autorun Manager

Salah satu masalah dari Windows yang lemot adalah banyaknya program yang berjalan saat Startup. Memang, kita bisa mematikan aplikasi startup di Windows menggunakan MSconfig, namun Total Uninstall juga memiliki fitur yang sama.

Autorun Manager Total Uninstall

Kalian bisa mematikan program yang menurut kalian tidak berguna saat startup dan memperlambat kinerja Windows.

Dari Segi Harga

Harga Total Uninstall cukup mahal, untuk versi Professionalnya berkisar di $39,95, hal ini sangat tidak ramah bagi para pengguna di Indonesia. Terlebih lagi dengan mahalnya harga tersebut, kalian hanya mendapatkan 1 tahun update gratis dan tidak selamanya. Dan juga belum ada resellernya di Indonesia.

Harga Total Uninstall

Kelebihan 

Sangat powerful dan direkomendasikan oleh saya karena memiliki pembersihan yang lebih baik dibandingkan menguninstall melalui Windows Program Features ( Uninstall & Add Programs ).

Kekurangan 

Jika kalian tidak hati-hati, penggunaan Total Uninstall bisa merusak sistem kalian, Memang hal ini jarang terjadi, namun saya pernah mengalami setelah menghapus aplikasi ada beberapa program Windows yang tidak bisa dijalankan.

Kesimpulan

Total Uninstall cocok buat kalian yang sering mencoba berbagai program dan ingin komputer kalian tetap bersih. Memang, harganya yang terlalu mahal, namun worth it untuk dibeli selama kalian memiliki uang lebih.

Note :

- Software yang di review didapat dari hasil membeli atau menggunakan secara trial dan bukan menggunakan crack / keygen / patch untuk menjaga objektivitas.

Title Post: [ REVIEW ] Total Uninstall 6 - Uninstaller Terbaik Untuk Windows !
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Author: Unknown

Thanks for visit my blog, if you want question please contact us

Related Articles

No comments:

Post a Comment